SCG Ajak Lebih 500 Pegawai dan Komunitas Bergerak Selamatkan Lingkungan

Jakarta, 7 November 2025 – Sebagai salah satu kota metropolitan terbesar di Indonesia, Jakarta menghadapi tantangan pengelolaan sampah yang kompleks seiring dengan pertumbuhan penduduk, aktivitas ekonomi, dan mobilitas masyarakat yang terus meningkat. Berdasarkan data terbaru Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN), total timbulan sampah di DKI Jakarta mencapai sekitar 3,17 juta ton per tahun, atau setara dengan sekitar 8.664 ton sampah per hari. Dari jumlah tersebut, sampah plastik menyumbang sekitar 22,95%, yang merupakan salah satu jenis sampah yang sulit terurai. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup telah menjalankan berbagai inisiatif pengelolaan sampah secara terpadu, seperti penguatan pengelolaan sampah mandiri di tingkat komunitas, pengendalian sampah di badan air, serta pembangunan fasilitas Refuse-Derived Fuel (RDF).

Sebagai bentuk dukungan terhadap upaya pemerintah dalam pengelolaan sampah, SCG menyelenggarakan ESG Fun Walk 2025, sebuah program pelestarian lingkungan melalui kegiatan fun walk sambil mengumpulkan sampah. Kegiatan ini dilaksanakan pada 2 November 2025, dengan rute sepanjang Bundaran HI hingga Dukuh Atas. Pertama kalinya diadakan oleh perusahaan, kegiatan ini diikuti oleh sekitar 550 peserta, yang terdiri dari pegawai dari berbagai lini bisnis SCG serta komunitas pemerhati lingkungan di Jakarta. Melalui kegiatan ini, ESG Fun Walk 2025 berhasil mengumpulkan lebih dari 218 kg sampah perkotaan, yang mencakup sampah plastik, kertas, residu, dan jenis sampah lainnya.

Pattaraphon Charttongkum, President Director PT SCG Indonesia, menyampaikan, “Kami meyakini bahwa transformasi menuju industri yang berkelanjutan harus dimulai dari dalam perusahaan. Melalui ESG Fun Walk, kami ingin menumbuhkan kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan di antara para pegawai dari seluruh lini bisnis SCG di Indonesia, sekaligus mendorong perubahan perilaku dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini sejalan dengan prinsip Inclusive Green Growth, di mana pertumbuhan yang berkelanjutan hanya dapat dicapai apabila seluruh pihak baik dari sektor swasta, pemerintah, maupun masyarakat untuk turut bergerak dan berkolaborasi.”

Dalam pelaksanaannya, SCG berkolaborasi dengan Trash Ranger Indonesia, sebuah komunitas yang berfokus pada aksi pelestarian lingkungan dan penggerak kampanye pengelolaan sampah berkelanjutan. Bersama komunitas tersebut, SCG menghadirkan kegiatan edukatif bertajuk “Edukasi Pilah Sampah”, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta tentang cara memilah sampah dengan benar dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kolaborasi ini menjadi wujud nyata komitmen SCG dalam memperkuat prinsip Public–Private–People Partnership (PPPP), yaitu sinergi antara sektor swasta, pemerintah, dan masyarakat untuk mendorong upaya pelestarian lingkungan yang inklusif dan berkelanjutan. Melalui kerjasama ini, SCG berharap dapat membangun lebih banyak agen perubahan lingkungan yang berperan aktif dalam menjaga kebersihan kota dan mengurangi timbulan sampah. 

Dimas Dwi Pangestu, Founder Trash Ranger Indonesia, menekankan bahwa pelestarian alam dimulai dengan membangun rasa tanggung jawab dari diri sendiri. “Gerakan kecil yang dirancang bersama dengan SCG ini mungkin hanya bagian kecil yang bisa kami lakukan untuk berkontribusi untuk bumi ini. Menurut saya, masalah lingkungan adalah seni bertanggung jawab pada diri sendiri, di mana semua bertanggung jawab atas kelestarian lingkungan. Namun, saya yakin bahwa kesadaran bisa dipupuk, dan kebiasaan bisa dimulai dari rumah dengan hal-hal kecil yang dimulai dari diri sendiri seperti pada kegiatan hari ini,” tegas Dimas.

 

Perhelatan ESG Fun Walk 2025 merupakan bagian dari rangkaian kegiatan menuju ESG Symposium 2025 Indonesia, acara flagship SCG yang menjadi wadah kolaborasi lintas sektor untuk menjawab berbagai tantangan di bidang ESG serta mendukung agenda prioritas nasional dalam mendorong dekarbonisasi, ekonomi sirkular, dan pertumbuhan yang inklusif. Melalui kegiatan fun walk ini, SCG berharap dapat meningkatkan pemahaman dan kepedulian pegawai dari seluruh perusahaan SCG di Indonesia mengenai pentingnya pengelolaan sampah dalam kehidupan sehari-hari, sehingga tercipta kebiasaan dan budaya yang mendukung lingkungan yang lebih bersih dan berkelanjutan, sejalan dengan visi dan arah strategis bisnis SCG. Perusahaan bekerja sama dengan Trash Ranger Indonesia akan mengolah sampah perkotaan yang terkumpul dari ESG Fun Walk menjadi sebuah art installation, yang akan dipamerkan dalam rangkaian kegiatan ESG Symposium 2025 Indonesia. Inisiatif ini menegaskan komitmen SCG dalam mengurangi timbulan sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), sekaligus mengubah sampah menjadi seni yang inspiratif dan mendorong terciptanya gerakan ekonomi sirkular.

 

ESG Symposium 2025 Indonesia akan diselenggarakan pada 2 Desember 2025 dengan mengangkat tema Decarbonizing For Our Sustainable Tomorrow”, sebagai wujud nyata komitmen SCG dalam mewujudkan visi keberlanjutan menjadi aksi yang terukur dan berdampak. Tahun ini, simposium tahunan tersebut akan berlangsung di The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan dari sektor industri, pemerintah, akademisi, hingga komunitas.

 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai rangkaian kegiatan, kunjungi media sosial @SCG_Indonesia via Instagram.

 

***

Tentang SCG

SCG merupakan pemimpin bisnis regional dengan lini bisnis utama; Cement & Green Solutions, Smart Living, Decor, Distribution & Retail, Packaging, Chemicals, Cleanergy (Clean Energy), Logistics, dan Investment. SCG berupaya menjawab kebutuhan yang beragam dari pelanggan melalui kemitraan kolaboratif dan pengembangan produk, layanan, dan solusi yang inovatif.

 

SCG memulai operasi bisnis di Indonesia sejak 1992 dengan membuka perdagangan dan secara bertahap mengembangkan investasinya dalam bisnis yang berbeda pada industri semen, bahan bangunan, bahan kimia, dan kemasan. Hingga hari ini, SCG memiliki total 38 perusahaan di seluruh Indonesia dengan lebih dari 8.000 karyawan.

 

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:

 

Amanda Utari

Brand and Communications Manager – PT SCG Indonesia

Phone: +6281110689798, Email: amandadwi@scg.com